Wednesday, March 6, 2013

Tipografi

Dalam dunia desain komunikasi visual tipografi mungkin sudah tidak lagi bagi anda semua bahkan tipografi sendiri sudah menjadi mata kuliah tersendiri, dan mungkin bagi anda yang pernah mengenyam pendidikan desain secara formal tipografi adalah salah satu mata kuliah yang harus ditempuh. Bahkan sekarang tipografi banyak dilombakan tidak hanya di luar negeri bahkan di Indonesia sendiri banyak sekali lomba desain tipografi.

Definisi 

Tipografi merupakan ilmu yang mempelajari tentang gaya atau model huruf cetak yang akan di tempatkan pada area tertentu pada suatu bidang. Intinya tipografi adalah ilmu yang mempelajari huruf.

Jenis Huruf

Pada dasarnya jenis huruf dapat dibagi menjadi dua yakni Serif dan Sans Serif  kita akan membahasnya satu persatu kita mulai dari yang pertama

1. Serif 
Serif merupakan jenis huruf yang memiliki sirip pada badan huruf. Huruf jenis ini banyak digunakan pada pada media cetak seperti surat kabar dikarenakan memiliki nilai keterbacaan yang sangat baik untuk isi teks yang tidak terlalu banyak.untuk lebih memahami karakteristik huruf serif dapat dilihat pada gambar anotomi di bawah ini:
Anatomi huruf serif
click gambar untuk memperbesar

2 . Sans Serif
Huru jenis sans serif merupakan jenis huruf yang tidak memiliki kait, huruf ini memiliki karakter yang tegas, modern. Sans Serif lebih sering kita jumpai pada buku dan kamus. Penggunaan jenis huruf ini pada media tersebut bukan tanpa alasan dikarenakan buku merupakan sebuah media yang cukup banyak berisikan tulisan, kalau menggunakan jenis huruf serif akan cepat melelahkan mata para pembaca meskipun memiliki nilai keterbacaan yang baik.
Sans Serif

Kesimpulan :
Penggunaan huruf dalam dunia desain komunikasi visual lebih menekankan apa yang ngin disampaikan dan memiliki nilai keterbacaan yang baik. Semoga atikel ini berguna bagi anda.

Terima Kasih

No comments:

Post a Comment